Sundul.id Real Mallorca dipaksa bermain seri oleh tamunya, Athletic Bilbao pada jornada ke-32 La Liga 2022-2023. Bertanding di Iberostar Estadi pada Selasa, 2 Mei 2023 dini hari WIB, perolehan skor keduanya 1-1. Live skor dan streaming di situs88judi.com
Ulasan Pertandingan
Saat pertandingan baru saja dimulai, Mallorca dan Athletic Bilbao saling melancarkan serangan. Namun, semua serangan tersebut tidak dapat dikonversikan menjadi gol.
Sebenarnya peluang emas sempat tercipta di menit ke-9 lewat sundulan Pablo Maffeo usai memanfaatkan umpan tendangan bebas, tetapi sundulan tersebut gagal mengoyak gawang yang dijaga kiper Julen Agirrezabala.
Selepas itu, intensitas serangan semakin meningkat dan pertandingan berjalan dengan cukup keras. Beberapa kartu kuning sempat dilayangkan wasit Jorge Figueroa Vazquez karena banyaknya pelanggaran yang terjadi. Meskipun intensitas pertandingan tinggi dan banyak serangan yang dilancarkan, tetapi tidak ada gol yang tercipta. Hingga wasit Jorge Figueroa Vazquez meniup peluit tanda turun minum, skor kacamata 0-0 tetap bertahan.
Saat babak kedua baru berjalan, tim tamu Athletic Bilbao langsung mengancam pertahanan Mallorca lewat serangan cepat. Hal tersebut sempat membuat kubu tuan rumah begitu panik, hingga Martin Valjent terlihat menyentuh bola dengan tangan saat dalam kotak penalti. Setelah wasit mengulas dengan VAR (Video Assistant Referee), wasit memutuskan bahwa tidak ada penalti yang tercipta.