Arema FC Comeback! Unggul 2 Gol atas Persikabo

Liga 126 Views

Sundul.id– Arema FC Comeback! Ungguli Persikabo 2 gol dengan skor akhir 3-1. Berlaga di Stadion PTIK, Jakarta pada Minggu, 19 Maret 2023 sore hari, Arema FC kembali tunjukkan performa apiknya. Klik live streaming pertandingan liga 1 hanya di situs88judi.com/

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Pertandingan berlangsung imbang, pasalnya kedua kesebelasan saling berbalas serangan. Meskipun di babak pertama, Arema tampak bermain mendominasi, namun  tak juga menciptakan gol meskipun beberapa serangan membahayakan berhasil ditampilkan Arema.

Setelah 15 menit bermain, Arema terlihat mengendorkan ritme permainannya. Hal ini berhasil dibaca Persikabo dan Persikabo berusaha memanfaatkan celah.

Namun, Persikabo juga tak kunjung menciptakan gol. Tak lama berselang, Arema kembali dengan ritme permainan yang padat. Arema FC nyaris membuka keunggulan di menit ke-25. Sayangnya, peluang yang dihasilkan ole Dendy Santoso tersebut masih membentur mistar gawang sehingga kedudukan masih belum berubah.

Namun menginjak menit ke-39, Persikabo justru berhasil unggul lebih dulu lewat gol yang diciptakan Dimas Drajad yang memanfaatkan umpan dari Lucky Octavianto. Gol tersebut pun membuat Arema FC tertinggal 0-1 dan bertahan hingga jeda turun minum.

Babak Kedua

Memulai babak kedua, Arema FC tak tinggal diam. Singo Edan terus menyerang untuk mengejar ketertinggalan.